bunga sakura
Travel

Selain Jepang, Ini Tempat Terbaik Melihat Mekarnya Bunga Sakura

Sakura, bunga asli asal negara Jepang yang terkenal dengan keindahannya di seluruh dunia. Bunga cantik ini, biasanya mulai bermekaran dari bulan Maret sampai April sehingga merupakan waktu yang tepat bagimu kalau mau melihat keindahannya. Pastikan perjalananmu diproteksi asuransi perjalanan internasional, ya.

Nah, selain di negara asalnya Jepang, keindahan bunga sakura juga bisa kamu lihat di beberapa negara ini, loh. Yuk, simak!

Amerika Serikat

Tak jauh dari pusat kota New York terdapat salah satu taman yang menyuguhkan keindahan luar biasa bernama Brooklyn Botanic Garden. Setiap musim semi (Maret-April), di taman ini bermekaran bunga sakura nan cantik.

Kalau kamu sedang jalan-jalan di kota New York di bulan-bulan tersebut, maka sempatkan dirimu untuk ke sana, ya. Selain melihat keindahan bunga sakura, kamu juga bisa menikmati Sakura Matsuri, loh.

Taiwan

Selain itu, keindahan bunga yang identik dengan warna merah muda dan putih ini juga bisa dilihat di seluruh Taiwan. Uniknya, di sini, bunga sakura mekarnya lebih awal dari negara asalnya. Di mana, mulai bermekaran dari bulan Januari dan di beberapa tempat ada yang mekarnya sekitar Maret dan April.

Tempat terbaik untuk melihat keindahan bunga sakura di Taiwan adalah di Formosan Aboriginal Culture Village, Taichung. Di sini, kamu bisa menyaksikan festival bunga sakura tahunan yang berlangsung setiap bulan Februari. Bagaimana, apa kamu tertarik? Jika iya, yuk, mulai rencanakan liburan ke Taiwan!

Australia

Keindahan bunga sakura juga bisa kamu lihat di negara Australia. Namun, berbeda dengan negara lain, di Australia bunga sakura biasanya bermekaran di awal musim semi, yakni bulan Agustus sampai September.

Tempat terbaik untuk melihatnya adalah di kota Sydney, Melbourne, dan Canberra. Akan tetapi, kalau mau merasakan pengalaman yang lebih seru, kamu bisa melihatnya Cowra, kota kecil di New South Wales yang punya Japanese Gardens dan Sakura Avenue.

Inggris

Siapa sangka, di negara Inggris tepatnya di kota London juga bermekaran bunga sakura setiap musim semi, loh. Beberapa tempat yang bisa dikunjungi untuk melihat keindahannya adalah di Kew Garden, Regent’s Park, Kensingtong Garden, Greenwich Park.

Bahkan, bunga sakura juga bermekaran di luar London atau tepatnya di area taman Windsor Castle. Apabila kamu ingin berfoto dengan latar kastil dan bunga sakura, maka tempat ini bisa jadi pilihan.

Selain keempat negara di atas, keindahan bunga sakura juga bisa dilihat di negara Thailand, Korea Selatan, Singapura, Kanada, Skotlandia, dan Spanyol. Keren, bukan? Kunjungi langsung deh!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.