penggunaan parfum original
Gaya Hidup,  Travel,  Wanita

Menggunakan Parfum Original Selama Perjalan Bisnis

Barang –barang yang harus sangat diperhatikan dan dipertimbangkan sebelum dibawa dalam perjalanan bisnis adalah stiletto dan celana pendek. Selain ke-2 barang ini, ternyata membawa sebotol parfum original pun ternyata membutuhkan pertimbangan yang sangat matang. Parfum yang digunakan Anda setiap hari belum tentu cocok dengan tujuan perjalanan bisnis Anda.

Setiap negara memiliki selera wangi parfum yang berbeda-beda. Hal ini dikemukan oleh Frederic Malle, pembuat parfum dari Paris. Dia mengatakan bahwa walaupun pada saat ini barang yang ditawarkan sama di seluruh dunia, namun selalu ada perbedaan selera. Perbedaan selera ini seperti perbedaan budaya dari satu daerah dengan daerah lain.

penggunaan parfum originalDengan pemilihan parfum yang tepat seorang pria bisa menjadi pusat perhatian. Hal ini sama saja dengan menggunakan dasi sutra. Parfum memang dapat menjadi senjata rahasia tatapi bisa juga membuat seseorang menjadi public enemy bila ternyata parfum yang dia pilih salah.

Beberapa orang memutuskan untuk tidak menggunakan parfum selama dalam perjalanan baik menggunakan bis, mobil, kereta atau pesawat. Hal ini dilakukan karena rasa hormat dan menghargai penumpang lainnya. Bayangkan bila ada 2 orang pengguna parfum dalam sebuah pesawat, bila parfum yang digunakan sangat kuat tentu akan menganggu penumpang lainnya.

Hal ini juga diakui oleh Diane Venet. Selama perjalanan berpergian ke London, Paris dan Miami; dia pernah duduk dengan seorang wanita dan dia tidak menyukai parfum wanita tersebut. Dia merasa sangat menderita ketika duduk bersama wanita tersebut untuk waktu yang cukup lama.

Gimana Cara Menggunakan parfum Original Selama Perjalan Bisnis?

  • Disarankan untuk tidak menggenakan parfum terutama yang sangat kuat selama dalam perjalanan baik itu menggunakan mobil, bis, kereta atau pesawat. Hanya gunakan sedikit pada belakang leher dan pergelangan tangan. 
  • Cara lain untuk menggunakan parfum untuk perjalanan bisnis atau liburan adalah dengan menyemprotkannya ke udara dan berjalan melewatinya. Dengan cara ini, wangi parfum original tersebut tidak akan terlalu kuat.
  • Pilih wangi parfum original sesuai tujuan bisnis artinya kita harus tahu betul aroma yang disukai dan kurang disukai daerah tujuan bisnis kita.
    • Untuk Amerika dan Inggris, disarankan menggunakan aroma yang ringan dan sederhan. Aroma parfum tidak boleh terlalu kuat. Aroma tidak boleh tercium lebih dari jarak jabatan tangan. Contoh parfum yang disarankan adalah Infusion d’Iris dari Prada dan Eternity dari Calvin Klein.
    • Untuk daerah Rusia dan Uni Arab, Anda bisa mengoleskan parfum yang wanginya lebih berat seperti M7 dari YSL dan Oud Wood dari Tom Ford (Oud menggunakan wangi salah satu kayu dari pohon tropis).
    • Untuk Amerika Selatan dan Afrika, aroma parfum original yang berat disarankan. Parfum yang pernah dikenakan Stephaine Bruni, seorang produser televisi komersial dalam perjalanan kedua daerah tersebut adalah Le Labo Nilam 24 atau Le Labo Oud 27. Menurut Stephaine Bruni, awalnya dia hanya menggunakan body lotion.
    • Beberapa negara Asia lebih suka aroma yang tidak terlalu kuat. Trudi Loren selaku wakil presiden Estee Lauder menyarankan menggunakan pureDKNY’s A Drop of Rose.
  • Untuk amannya dalam perjalanan bisnis atau liburan; Anda bisa menggunakan cara Stephaine Bruni yaitu hanya menggunakan body lotion. Body lotion yang digunakan disarankan body lotion dengan aroma alami dari buah atau bunga. Ingat, pemakaian awal jangan terlalu kuat.

Menggunakan Parfum Original disesuaikan dengan budaya masing – masing daerah tujuan bisnis berarti kita menghormati budaya dan orang -orang di sana loh. Dan jangan lupa menyimpan parfum original dengan baik selama perjalanan. –hm-

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.