Cara menurunkan berat badan dengan cepat
Kecantikan,  Wanita

Kiat Menurunkan Berat Badan

Berat badan itu sangat gampang dinaikan tetapi sangat susah diturunkan merupakan masalah  yang sangat banyak kita dengar. Menghadapai masalah ini sudah banyak cara menurunkan berat badan secara cepat yang beredar baik secara offline maupun online. Berikut ini ada 8 cara menurunkan berat badan secara cepat yang aman dan pastinya membuahkan hasil:

  1. menurunkan-berat-badanPutuskan terlebih dahulu berapa banyak berat badan yang ingin diturunkan. Dalam menetukan berapa banyak berat badan yang harus diturunkan gunakan perhitungan BMI. BMI akan memperhitungkan berat badan yang ideal yang sesuai dengan tinggi badan Anda. Dengan melihat hasil BMI, barulah Anda tentukan target penurunan berat badan.
  2. Membuat manajemen waktu yang baik. Anda adalah sang pemilik waktu jangan biarkan waktu yang mengatur Anda tetapi Andalah yang harus mengaturnya. Aturalah kapan Anda berolahraga, berapa lama olahraganya, kapan menambah stok makanan, kapan memasak dan kegiatan lainnya. Ada baiknya membuatnya menjadi time table agar Anda tidak lupa kapan Anda harus berolahraga.
  3. Stok makanan sehat seperti sayur, buah, gandum (sereal dan roti), danging tanpa lemak dan kacang. Dengan stok yang cukup, Anda akan dipaksa untuk tidak makan diluar dan memasak. Daripada stok makanan rusak dan dibuang, lebih baik dimasak untuk dimakan. Dan ganti cemilan biasa menjadi cemilan sehat dengan salad, buah potong dan kacang-kacangan.
  4. Masak masakan sehat tanpa menggunakan penyedap rasa, micin dan garam (kalau gak bisa, gunakan sedikit garam saja). Agar rasanya tidak hambar, Anda bisa menambahkan rempah, herbal atau perasa alami seperti jeruk nipis, jeruk lemon, selai, lengkuas, bawang dan lainnya. Jangan lupa gunakan minyak yang baik seperti minyak jagung.
  5. Hindari minuman bersoda, beralkohol, menggunakan pemanis serta berkafein. Minuman-minuman ini akan menghancurkan semua usaha Anda secara perlahan. Diet apapun akan gagal. Hanya minum air putih dan jus tanpa gula dan susu. Lebih disarankan perbanyak air putih sih daripada jus.
  6. Jangan tidak makan. Makan adalah sumber energi bagi tubuh. Tanpa energi, Anda akan merasa lemas seharian. Tidak makanan bukanlah cara menurunkan berat badan secara cepat yang sehat. Ubah porsi makanan yang biasanya untuk 3 kali makan menjadi 5 kali makan.
  7. Lakukan olahraga Cardio. Cardio adalah salah satu cara menurunkan berat badan secara cepat yang ada. Cardio sangat beragam, jadi ada baiknya pelajari terlebih dahulu entah melalui video di youtube atau membaca artikel yang khusus membahas Cardio. Selain Cardio, Anda juga disarankan untuk melakukan push-up, squat, lunge dan plank setelah Cardio. Contoh Hari pertama Cardio dan plank, hari berikutnya Cardio dan lunge dan seterusnya. Lakukanlah olahraga ini setidaknya 3 kali seminggu. Sisanya, Anda bisa melakukan olahraga ringan seperti jalan santai, jogging atau berenang.
  8. Jangan biarkan perasaan stress, cemas, khawatir dan tertekan menghancurkan diet Anda. Anda bisa menggunakan meditasi, yoga latihan pernapasan serta hobi agar Anda tidak larut dalam perasaan stress, cemas, khawatir dan tertekan. Perasaan seperti ini akan membuat Anda ingin makan dan menghancurkan diet sehat Anda.

Semogar artikel menurunkan berat badan secara cepat ini membantu Anda. –hm-

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.