taman kecil
Properti

Cara Mudah Membuat Taman Kecil di Rumah

taman kecil
image source: 4 Home Ideas

Taman merupakan satu hal yang esensial untuk berada di rumah. Pasalnya, taman bisa menjadi sarana untuk bersantai sembari menikmati waktu luang Anda di rumah. Taman bisa berada di bagian depan properti Indonesia Anda, ataupun di belakang. Tidak peduli besar atau kecil, yang penting mampu menjadi tempat bersantai yang nyaman di rumah.

Nah, bagi Anda yang ingin membuat taman di rumah, Anda bisa lho melakukannya sendiri tanpa meminta bantuan tukang. Selain lebih bebas, Anda pun lebih hemat karena tidak perlu membayar jasa tukang. Ini dia beberapa hal yang bisa dilakukan untuk membuat taman kecil nan sederhana:

  • Tanam rumput gajah di lahan kosong rumah Anda. Percaya tidak percaya, rumput gajah yang hijau dan empuk akan membuat halaman rumah Anda terlihat asri dalam sekejap. Rumput-rumput ini akan membantu proses penciptaan taman di rumah dengan mudah dan cepat. Apalagi jika ditambah batuan koral berwarna putih untuk membuat jalan setapak mungil. Voila, jadilah taman ‘dadakan’ di rumah Anda. Tinggal tambah kursi mungil di pinggir halaman, maka Anda sudah bisa menikmatinya.
  • Susun tanaman hias dan koleksi bunga milik Anda. Jika koleksi tanaman Anda sangat banyak, Anda juga bisa membuat rak-rak gantung dari kayu sebagai wadahnya. Jika di poin satu Anda sudah mendapatkan taman sederhana, maka hal selanjutnya yang dilakukan adalah ’mempercantik’ penampilan taman. Gunakan tanaman hias dan bunga aneka warna untuk memberi keceriaan.
  • Gunakan lampu taman yang unik atau lampu gantung aneka warna. Supaya suasana di taman semakin cantik, tambahkan lampu taman atau lampu gantung agar semakin semarak dan bercahaya. Anda pun bisa menikmati pemandangan taman ini ketika malam tiba!
  • Bangku taman. Tambahkan bangku untuk duduk-duduk di sore atau pagi hari di taman. Anda bisa memilih bangku yang terbuat dari kayu atau pun besi sesuai kebutuhan. Silakan temukan bangku berharga miring yang bisa dibeli di toko furnitur.

Dengan melakukan empat hal ini, diharapkan Anda dapat menciptakan taman mungil untuk bersantai di rumah. Selamat mencoba! :D

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.