PT Balai Lelang Asta Nara Jaya atau juga dikenal sebagai AUKSI merupakan salah satu balai lelang mobil di Jakarta. Dalam memberikan layanan di bidang lelang, AUKSI terus melakukan improvement sehingga dapat terus memenuhi kebutuhan para pelanggan, salah satu contohnya adalah menyediakan sistem lelang mobil yang bisa dilakukan secara online.
Seperti dikutip dari suarakaltim.id, Ari Andrian selaku General Manager AUKSI mengatakan bahwa dalam menjalankan bisnisnya, AUKSI tidak hanya mementingkan pada penjualannya saja namun juga melakukan improvement secara berkala serta memperhatikan trend untuk meningkatkan kualitas pelayanan pada para pelanggan. Seperti yang kita tahu, saat ini kita sedang berada di era digital, di mana berbagai hal dapat dilakukan secara online dengan bantuan internet.
Oleh karena itulah, AUKSI sebagai salah satu balai lelang kendaraan terbesar di Indonesia melakukan langkah inisiatif dengan menyediakan lelang mobil online agar proses pembelian unit mobil lelang bisa lebih mudah dan transparan. Melalui website yang disediakan oleh AUKSI, para pelanggan bisa mengetahui berbagai informasi lelang mobil dengan mudah seperi jadwal lelang, daftar atau list unit mobil lelang, harga atau nilai limit, foto mobil beserta spesifikasinya, dan masih banyak lagi. Nah, jika Anda saat ini tertarik untuk membeli mobil bekas untuk menambah armada bisnis rental mobil, Anda dapat mengikuti lelang mobil online di AUKSI, berikut adalah beberapa langkah yang perlu Anda lakukan.
Cara Ikut Lelang Mobil Online di AUKSI
1. Cek jadwal lelang terlebih dahulu
Sebelum mendaftar sebagai peserta, Anda bisa melihat jadwal lelang terlebih dahulu. AUKSI sendiri sudah menyediakan jadwal tersebut melalui websitenya yaitu di www.auksi.co.id. Dari web tersebut, Anda bisa melihat unit mobil bekas mana yang diinginkan beserta jadwal lelang dilaksanakan.
2. Registrasi akun
Setelah mengetahui kapan lelang akan diadakan, Anda bisa registrasi online sebagai peserta dengan klik menu “Daftar Lelang Online” yang berada di pojok kanan atas. Di sini, Anda perlu mengisi data-data yang dibutuhkan seperti nama lengkap, email, nomor ponsel, password, dan data pembayaran. Jika sudah, selanjutnya Anda perlu aktivasi akun melalui email.
3. Setor deposit
Jika akun Anda sudah berhasil dibuat, Anda dapat memilih lokasi dan tanggal lelang yang akan diikuti. Namun untuk bisa mengikuti kegiatan lelang tersebut, Anda akan diminta menyetorkan uang deposit untuk mendapatkan satu NIPL atau Nomor Induk Peserta Lelang. Untuk proses pembayarannya, Anda cukup mengikuti prosedur yang sudah dijelaskan di halaman web AUKSI.
4. Ikuti kegiatan lelang mobil online
Setelah melakukan pembayaran deposit, Anda akan menerima NIPL melalui email. Nomor tersebut harus disimpan karena akan digunakan untuk menawar mobil bekas yang Anda inginkan. Nah, saat tanggal pelaksanaan lelang, Anda cukup login kembali ke akun yang telah dibuat dan langsung melakukan bidding untuk unit yang diinginkan dengan NIPL yang Anda miliki.
5. Tunggu pengumuman pemenang lelang
Selanjutnya, tunggu pengumuman pemenang lelang. Pihak AUKSI akan menginformasikannya melalui email. Jika Anda dinyatakan sebagai pemenang, maka Anda perlu melakukan pelunasan dengan jangka waktu yang sudah ditentukan. Nantinya, ketika pembayaran sudah dilakukan, Anda berhak untuk mengambil unit mobil lelangan yang dimenangkan beserta dokumen-dokumen kelengkapannya di pool atau kantor AUKSI.
Sebagai informasi tambahan, meskipun kegiatan lelang mobil ini dilakukan secara online, namun AUKSI tetap mengadakan kegiatan open house. Dengan mengikuti open house tersebut, peserta lelang bisa melihat dan memeriksa kondisi fisik mobil secara langsung.